Insight Analisa Emas Mingguan
Highlight:
- Goldman Sachs memperkirakan harga emas memiliki potensi untuk melampaui $3000 karena meningkatnya permintaan dari bank sentral pasar negara berkembang. Goldman Sachs memperkirakan bahwa faktor-faktor seperti intensifikasi sanksi keuangan AS atau perluasan spread CDS AS dapat mendorong harga emas lebih tinggi lagi, dengan potensi kenaikan hingga 16% atau lebih.
- Dolar melemah setelah data menunjukkan pertumbuhan lapangan kerja AS yang lebih lambat dari perkiraan pada bulan April, dengan kenaikan upah yang melambat. Ini memicu spekulasi bahwa Federal Reserve akan memangkas suku bunga tahun ini. Kementerian Keuangan AS akan melakukan lelang obligasi jumat ini untuk mengukur minat investor untuk membeli obligasi sekaligus mengukur ekspektasi suku bunga Fed.
Referensi: Analisa Emas Mingguan
============================
Data Ekonomi Penting Pekan Ini:
1. Cash Rate (AUD): Selasa, 11:30 WIB
RBA masih berencana mempertahankan suku bunga tetap di 4.35%. Investor cenderung pantau pernyataan suku bunga.
2. Official Bank Rate (GBP): Kamis, 18:00 WIB
RBA masih berencana mempertahankan suku bunga tetap di 4.35%. Investor cenderung pantau pernyataan suku bunga.
3. Klaim Pengangguran (USD): Kamis, 19:30 WIB
Klaim pengangguran AS diperkirakan naik ke 211K lebih buruk dari sebelumnya 208K.
4. 30-y Bond Auction (USD), Jumat, 00:00 WIB
Kementerian Keuangan AS akan melakukan lelang obligasi. Momen ini penting untuk mengukur minat investor untuk membeli obligasi pemerintah AS, juga mengukur ekspektasi suku bunga Fed.
5. Prelim UoM Consumer Sentiment (USD): Jumat, 21:00 WIB
Survei Sentimen Konsumen Universitas Michigan sebagai indikator ekonomi yang penting yang mengukur kepercayaan konsumen terhadap kondisi ekonomi saat ini dan prospek masa depan, Hasil survei minggu ini yang memberikan gambaran tentang kekuatan ekonomi domestik diperkirakan turun ke 76.3 setelah direvisi menjadi 77.2 dari sebelumnya 77.9.
============================
Tinjauan Teknikal
Harga emas tembus ke bawah trendline naik yang terlihat di time frame H4. Pullback terjadi ke area resitance.
Sinyal sell bisa dicari di area 2324.14-2352.61, dengan potensi target di area 2287.92-2262.85. Atau bisa juga sell jika harga tembus ke bawah 2260.85, dengan target hingga area 2229.65-2194.86.
Stop loss bisa ditempatkan di atas 2364.21.